Tuesday, February 26, 2013

Memperbaiki dudukan lampu machine guard



melanjutkan postingan kemarin (MAHAL TAPI KUALITAS BURUK) dudukan lampu pada machine guard ku yang lepas karena material nya jelek. Ada sedikit uang inilah saatnya untuk memperbaikinya...

Dari sketsa ku yang aku kerjakan di kampus saat sedang nongkrong di boulvard. Aku meminta pendapat mereka, kasih saja 2 lubang biar kuat. Di ukur diameter nya melingkar dengan garisan elastis, aku gambar dan aku tunjukan. Katanya ini terlalu panjang dan merusak estetika.

sketsa gambar diatas... yang sketsa dibawah buat shotgun ku
 Kalo terlalu panjang, terpaksa redesign pakai 1 lubang saja buat dudukan nya, tp kuat tidak. Coba saja. Aku buat prototipe nya, dan dibawa ke bengkel las langganan ku, soale dia paling mengerti desain ku. Dia menawari akan memberiku plat ketebalan kira-kira 2 mili agar kuat. Bener-bener tebel.

Desain jadi, pulang, aku pasang sendiri di garasi ku dengan 2 buah lampu kabut yang sebelum nya aku beli di daerah semanggi sala, juga baut tambahan yang aku beli di bengkel motor, soale baut bawaan kurang panjang. dengan sabar dan susah payah, di kerjakan 2 hari sendiri. jadilah!





Ternyata desainku yang cuma 1 lubang kuat juga gan... Tinggal pasangin saklar dan menyala lah :D

No comments:

Post a Comment

Yin And Yang Yin Yang