Autobiografi/Otobiografi

mungkin ini ga penting... tapi bagaimanapun juga ini hidup ku... dan ini hanya sebagaian catatan saja...

namaku yakob daud aurariskar, lahir tanggal 17 september 1990. aku dilahirkan sebagai seorang laki-laki pada tanggal itu dari bapak ku andreas ngadimin seorang fotografer di studio Fujirama Photo Mantingan, dan ibu ku sri kiswanti seorang yang berasal dari kartasura. aku dilahirkan sebagai seorang bayi bertubuh segar, putih, mancung, masa kecil ku sering dipanggil londo (jawa: belanda). sistem yang diajarkan pada masa kecil ku, bapak ku sangat tegas. seperti militer. sering kena tampar, tendang... tapi aku mengerti. karena itu malah semakin membuatku kuat sampai sekarang... karena aku tau, aku tidak akan di hukum bila tidak melakukan kesalahan...

dari kecil sampai sekarang aku sudah terlibat banyak kekonyolan. entah karena aku sering bertemu orang konyol atau mungkin konyolnya saja yang ga mau lepas dari ku.

aku pertama kali sekolah di TK dharma wanita, disitu ada sistem nol kecil dan nol besar. aku sekolah TK masuk pada no kecil, dan saat beranjak nol besar aku lebih suka bolos sekolah. sampai dengan susah payahnya akhirnya di luluskan sama ibu guru..

sekitar tahun 1994 aku masuk di SD N mantingan 2, ngawi... (sekarang sudah jadi Sekolah standar nasional). disana aku belum bisa baca tulis. mungkin dikarenakan dulu aku ga pernah masuk sekolah di TK kali yah. dan disinilah ujian ku dimulai. kecacatan ku baca tulis membuatku dijauhi teman-teman. aku akhirnya di les privat pada seorang guru handal, bernanma bu sri, terima kasih bu guru. bu sri mengajari ku baca tulis dengan sangat sabar. walau sering kali konyol dan salah dalam menulis namun aku tetap bersikeras tetap mau membaca.

sampai akhrinya aku bisa baca tulis lambat laun teman-teman cewek mendekatiku. namun tidak ada teman cowok yang mendekatiku. hingga akhirnya aku lebih suka bermain pasar-pasaran daripada mobil-mobilan, padahal badan ku super tinggi. bermain dengan cewek sangat mengasikan, aku di kelilingi cewek-cewek dan setiap aku tidak datang. aku yang paling dicari diantara cewek-cewek. hingga akhirnya lulus SD aku sudah tidak bermain dengan mereka lagi...

di kelas 5 aku di ikutkan pada sebuah lomba SD sekabupaten ngawi. dan aku mewakili lomba puisi pada saat itu. di rekomendasikan oleh pak Yusak, guru SDN mantingan 2 (sekarang Pak Yusak sudah menjabat menjadi pengawas). mungkin karena suara ku super gedhe kali. ehehehehe. aku di latih pak yusak sampai pada lomba dengan guru-guru yang mengantarku, jiwa bergetar grogi saat mata memandang ku untuk membacakan puisi. tarik napas, hembuskan. dan aku mulai membaca nya dengan gerakan spontan, biar dramatis. setelah aku duduk dan membaca pengumuman, juara 1 di raih SD lain, saat juara 2 di bacakan, terdengar namaku.aku kaget. seluruh guru SDN mantingan 2 memeluk ku. perasaan bangga menyelimuti ku. yah walau cuma dapat juara 2, dan mendapat piagam.

karena tidak puas dengan juara 2, saat kelas 6 aku ditawari lagi guru-guru dan langsung mengambil kesempatan mengikuti lomba puisi di acara Pramuka se ngawi. tempatnya di daerah Samberjo, Ngawi. disini hidup susah, makan susah, mandi susah, bahkan untuk pipis pun susah. agak menyesal juga. tapi keinginan mengikuti lomba lebih besar. pembacaan puisi setting diambil di lingkungan alam. improvisasi jadi lebih khidmat. setelah penjurian selesai. aku kembali ke perkemahan.

beberapa hari kemudian, acara penutupan kemah pun dimulai. semua orang yang sebegitu banyaknya si kumpulkan menjadi satu. dan pengumuman pemenang pada lomba pramuka tingkat se ngawi. di antara lomba puisi, juara satu. namaku pun di panggil. teman-teman yang ada pada barisanku memberi ku tepuk tangan meriah. aku tersenyum mengucapkan terima kasih.

kelas 6 SD aku sudah di belikan komputer, pentium 1... saat tahun 90 an komputer pentium 1 adalah barang langka dan mewah. apalgai instal ulang windows nya yang masih mahal. dulu sistem windows nya masih pake bios. jadi agak susah. tidak jarang aku sering dimarahin bapak gara-gara suka rusak komputer nya karena suka aku otak-atik. tapi disinilah aku menjadi pintar dan bercita-cita jadi hacker.

aku mendaftar di SMP negeri 2 ngrampal daerah sragen. tempatnya sangat pelosok pada saat itu. dimana sekolah nya masih di tengah sawah. jauh dari hiruk pikuk jalan raya. udaranya juga sejuk. tapi hambatannya saat berangkat sekolah aku harus bangun lebih pagi. karena dari rumah aku naik bus. sampai ke jalan kecil harus jalan kaki 2 kilometer... pertama masuk SMP aku sudah dipalak sama kakak tingkat, karena tubuhku jauh lebih besar (160 cm) aku mencoba membentak dengan suara super gedhe ku dan kakak tingkat langsung diam :D

karena suara itulah aku juga terpilih sebagai pemimpin upacara... pemimpi upacara yang pertama dan terakhir bagiku. habisnya grogi juga saat semua mata memandang ku...

di awal aku langsung terpilih menjadi ketua kelas di SMP negeri 2 ngrampal dengan cara voting. tapi anehnya yang ambil suara memilih aku dengan mengacungkan jari adalah yang cewek-cewek. akhirnya aku menerima jabatan itu dengan bingung, lha emang dari awalnya ga nyalonin diri sendiri, saya dicalonin. dalam jabatan ku menjadi ketua kelas, aku adalah orang yang paling galak (sok killer mungkin). sehingga saat jam kosong pun kelas ku selalu diam karena aku selalu di depan kelas membawa pentungan. ahahahahaha. padahal rumahku paling jauh. kok berani yah.

semua berubah ketika teman ku sebut saja namanya C, dia memberontak. suka rame sendiri saat jam kosong berlangsung. aku suruh diam dia ga mau. aku akhirnya marah dan mencekik lehernya. dia menendangku dan saat aku mau memukulnya aku di lerai. lalu aku sadar. mungkin sistem militer tidak cocok diterapkan disini. ternyata si C punya geng di kelas lain. mereka bergabung dan berniat kroyok aku, bukan masalah mencekik. tapi lebih masalah ke cewek. yapz. aku dekat dengan cewek yang di taksir salah satu geng nya. aku pernah di tendang dari belakang, saat aku berniat berbalik menghadapi, aku melihat teman ku sendiri yang paling akrab bergabung sama mereka!!! PENGHIANAT!!!

setelah penerimaan raport aku tidak percaya saat raportku menunjukan aku rangking 1. lha kok bisa? ga tau dueh. setelah itu jabatanku semakin tinggi. aku terpilih menjadi anggota OSIS. disini lebih susah lagi, disamping menjadi ketua aku ditunjuk menjadi OSIS, belum lagi pelantikan nya yang sangat keras. tanggung jawab double nih. tapi ada sisi baiknya, aku semakin terkenal di seluruh SMP.

kegiatan ku semakin padat saat aku masuk ke dalam perguruan pencak silat Persaudaraan Setia Hati Terati (PSHT) dipadepokan benteng pendem, mantingan.

saat aku naik kelas 2. aku di tembak oleh seorang cewek namanya Ria. ga tau dia tanya "pacaran yuk?" aku cuma jawab, "iya" padahal aku ga tau apa itu pacaran. semakin hari pacar pertamaku semakin agresif padaku. walu begitu aku tetap menjaga jarak. pernah dulu di bulan puasa aku mau dicium. secara reflek aku mendorongnya kasar. dan keesokan harinya kita putus. ehehehehe. saat itu aku belum tau apa itu pacaran. dan saat itu juga tinggi ku sudah berhenti mentok di 165 cm.

di kelas 3 aku mulai suka membuat komik pertama ku yang berjudul "bravery inhereting" entah salah apa benar kalimatnya aku pake judul itu. bercerita petualangan 3 orang pendekar. saat itu hanya 1 orang yang kuperbolehkan membaca nya untuk melindungi hak cipta... namanya joko. dia suka komik ku. aku semakin bersemangat!!! membuat sampai beberapa banyak halaman dan ber episode-episode kaya dragonball dalam sebuah buku tulis. namun bukunya udah hilang entah kenapa.nyesel belum sempat diterbitkan...

di kelas tiga ini aku merasakan teman-temanku sekarang menjadi aneh, sekarang ada sebutan nya, yaitu ALAY. well, didikan orangtua ku adalah menjadi orang berwibawa, berkualitas dan ga macem-macem. jadi aku semakin menjauhkan diri dari mereka. secara mereka tak lebih hanyalah orang desa yang ingin menjadi seperti orang kota. tapi malah tampak konyol :D

saat pelajaran komputer. aku lah yang paling menonjol. aku selalu dipanggil guruku untuk mengajari teman-teman ku pegang komputer. repot juga sieh. tugas dari pak guru belum selesai sudah dimintai tolong orang sekelas. dikit-dikit ada yang manggil, dari sisi mana-mana manggil namaku. pusing dah. aku ditawari guru ku untuk ikut olimpiade komputer. aku langsung didaftarkan. namun saat jadwal olimpiade, aku lupa kalo sudah ikut olimpiade... sehingga aku ga datang waktu olimpiade. ehehehehe. panggilan ku saat itu adalah internet. ga tau kenapa. mungkin teman-teman ku sering melihatku di kelas (dulu guru belum membuat peraturan melarang HP, karena emang HP masih jarang). suka Mig33-an pake HP ku yang unik. HP aja barang langka. apalagi HP unik ku saat itu nokia 6600. waktu itu harganya 3 jutaan. sekarang dijual pun cuma laku 200 rebu. hiks :'(

waktu beranjak aku menjadi anak SMA. disini orang ALAY bertambah banyak. orang-orang yang ga punya SIM saja sudah pada sombong. aku masuk di SMA negeri 1 sambungmacan... ternyata teman SMP ku banyak juga yang disini. pantas saja. mungkin masa SMA adalah masa-masa ku bertemu orang alay, alay dimana-mana, banyak alay menghasutku untuk ikut-ikutan alay. apalagi aku di belikan megapro. saat itu megapro masih barang wah. jadi semakin banyak anak alay mendekatiku hanya untuk memberikan saran sesat, "kasih fairing aja, itu body di protolin aja, kok masih pake spion. huh cupu" nah sekarang siapa yang ketahuan cupu. aku tahu undang-undang yah... apalagi aku belum punya SIM. jangan macam-macam dah.

saat MOS pun aku sudah mulai dikenal dikalangan anggota OSIS. karena aku yang paling berani menghadapi anggota OSIS dan sering dikerjain juga.ehehehehehe. saat itulah terdengar kabar dari kakak OSIS. salah satu anggotanya menyukaiku... aku tau siapa dia namun aku ga terlalu mikirin...

di awal masuk kelas 1 SMA aku bertemu seorang teman yang punya kemiripan dengan aku, namanya Shandy. kita suka komik, kartun, yu-gi-oh, gambar-gambar. bahkan kita setiap hari terlihat suka bertarung bagus-bagusan membuat karikatur, komik, dan gambaran ga jelas. pokoknya kita hidup penuh imajinasi dan ga ALAY.

hingga akhirnya kita punya kesamaan yang lebih berani, dia adalah hacker. akupun dan shandy mulai membuat sebuah organisasi hacker-man. selalu menggali semua pengalaman tentang pemograman pada komputer. hingga kahirnya shandi berhasil membuat virus yang unik. tidak memakai aplikasi .exe dan sebagainya, namun bisa menyusup kedalam komputer yang dijamin anti viruspun tidak akan bisa mendeteksinya. dan satu-satunya perbaikan bagi komputer yang sudah terinfeksi adalah instal ulang. karena dianggap virus paling menyebalkan dan merepotkan banyak pihak. akhirnya kami pun memusnahkannya sebelum terlintas pikiran untuk menyebarkannya.

di kelas 2 SMA aku masuk pada jurusan IPS. tanpa pikir panjang aku di lombakan lagi pada olimpiade bidang study TIK. lomba dilaksanakan di SMA negeri 1 Sragen. peserta mencapai puluhan ribu. maklum saja jika aku tidak menang... aku gagal membawakan nama SMA ku sebagai juara olimpiade.

walaupun jarak rumah sama SMA cuma 5 menit pake motor. aku kadang suka bermain setelah pulang sekolah. bermain sendiri tepatnya. karena bermain dengan anak alay itu terlalu mainstream. mana serunya konvoi, ngabisin bensin, sambil bangga-bangga di jalanan ga bawa helm tanpa memikirkan keselamatan dengan teman-temannya. mending naik motor sendiri, santai, dan bisa menikmati pemandangan dimana saja terserah. apalagi motorku saat itu sudah cukup menarik perhatian orang-orang sekitar, (apalagi yang cewek). mengapa harus ikutan konvoi segala? saat bermain itulah aku mulai menyukai touring. setelah mendapat SIM tidak jarang bermain ku semakin jauh. dengan ijin ortu pastinya... dan pada masa itulah nama londo ku menghilang. kulitku yang putih berubah hitam, tubuhku yang proporsi menjadi gemuk, juga mulai tumbuh jerawat dimana-mana karena seringnya touring. malah jadi semakin sering disebut rejaav (polisi orang hindia di film Bollywood)

sebenarnya aku mulai TK pun sering suka jalan-jalan... walau cuma jalan kaki keliling sampai kecamatan... setelah naik kelas 5 SD aku mulai dibelikan sepeda wim cycle dan tambah jauh main-main nya.. waktu itu kelas SD aku bersama teman-teman TPA melakukan perjalanan dari mantingan ke gunung lir-liran di kaki gunung lawu... walau di perjalanan harus ada hambatan melewati persawahan yang penuh dengan kebo galak-galak... yang lain pada mengayuh cepat, aku malah membuang sepeda ku dan lari, tambah ketinggalan jauh dengan teman-teman.. untung yang punya kebo mau bantu menghalau kebonya buat ambil sepeda ku yang terbuang...

di SMP pun aku juga ingin di pegangin sepeda.. padahal rumah ku sama SMP ku lumayan tuh 16 km... lama-lama capek akhirnya naik bus.. sepeda di masukanj dalam bus, lalu titipin di rumah teman. biar andai pengen touring sekitar sragen.. bisa... walau main sepeda terjauh cuma sampai ke waduk kembangan untuk memancing.. waktu itu jalanan masih jelek banget, batunya aja se ukuran jeruk bali.. beda sama yang sekarang yang halus dan ngayuh nya sepeda angin ga pakai offroad.

dari kelas 1 sampai 3 berkali-kali aku dicalonkan menjadi ketua kelas. namun aku selalu menolak. pengalaman masa SMP juga sieh.  padahal kinerja ku juga biasa aja... tetep ngotot aja jadiin aku ketua. karena tetap dipaksa aku ahkirnya mau. dengan menjabat sebagai seksi kelas selama 3 tahun berturut-turut. paling tidak jangan ketua kelas lagi deh...

SMA, tepatnya akan ujian nasional tahun 2009. aku sudah disahkan menjadi warga persaudaraan setia hati terate di ngawi...  lewat pendadaran langsung dan resmi sudah menjadi PSHT tingkat 1. sudah semestinya aku menjadi guru dan mengajarkan ilmu pencak silat, mengabdikan diri menjadi master. baru beberapa bulan menjadi master. akupun sudah tidak mengajar lagi. karena semakin dekatnya dengan ujian nasional...

aku lulus dengan nilai standar, cuma 60 70 80... rata-rata yah 70 an tidak seperti yang lain nya dapat 80. maklum orang konyol, dapat nilai standar aja udah bersyukur... namun dengan begitu aku memberanikan diri untuk daftar di UNS. jika yang lain mendaftar banyak di universitas. aku hanya yakin dan mendaftar di UNS, tepatnya fakultas sastra dan seni rupa, program study S1 Desain Komunikasi Visual (S1 DKV). pendaftaran SNMPTN yang ribet dan mumet pada saat itu membuat ku emosi. sampai ujian SNMPTN aku akhirnya tidak lulus. saat itulah ortuku menyarankan ku daftar lagi melalui jalur swadana. akhirnya aku diterima, walalu uang gedungnya agak mahal. di awal kuliah adalah bulan puasa, berisi penerimaan mahasiswa baru, dan ospek (di UNS sudah dilarang, karena dulu ada kejadian maut). saat ospek itulah aku memberontak. bukan karena tidak ada lasan. alasan pertama sudah jelas ospek dilarang. yang kedua, ospek ini tidak memberi manfaat. hanya berisi kesenangan kaka tingkat selama 2 bulan, ketiga sudah banyak mahasiswa yang sakit-sakitan karena sering pulang malam.

pemberontakan ku aku mulai dengan menyebar proklamasi anti-ospek di facebook dan ku kirimkan ke dinding teman-teman ku. dan tanpa sengaja FB kakak tingkat melihat proklamasi yang aku kirim. saat itu juga lah aku mulai dikenal sebagai pemberontak di kalangan kakak tingkat. saat kakak tingkat mengancam ku tidak akan membantu ku dan mendiskriminasi selama aku kuliah di UNS. aku hadapi mereka dengan berganti mengancam akan melaporkan kegiatan ini ke dekan karena kegiatan ini ilegal. saat itu pendukungku mulai banyak. dan aku tidak mau mengikuti kegiatan itu seterusnya, sampai kapanpun. sangat melanggar HAM!!!

awal masuk tahun 2009 aku sudah masuk dalam kegiatan PERS UNS, yang mengeluarkan majalah Kentingan. disana aku tidak bertahan lama karena padatnya jadwal. di samping cita-citaku menjadi fotografer. di sinilah aku mulai mengikuti jejak ayah ku sebagai seorang fotografer. selama di PERS UNS aku harus membantu mereka menjadi wartawan, penulis, dan layout. tentu saja aku tidak betah dengan segala deadline tidak wajar yang terus menghantui ku. akhirnya aku mengundurkan diri tidak terhormat. walau begitu teman-teman ku di sana sudah banyak yang aku kenal.

masih di tahun 2009 semua berlanjut dengan aku mengikuti unit kegiatan mahasiswa di KMF, komunitas musik dan film. selama menjadi anggota aku pernah ditunjuk sebagai sutradara. sampai suatu ketika aku ditunjuk menjadi ketua KMF, padahal aku tidak suka sama yang namanya jabatan. aku hanya ingin menjadi anggota. tentu saja aku tidak mau karena tanggung jawab yang terlalu besar. namun tanpa sepengetahuan ku, akhirnya mereka diusulkan aku menjadi bagian ketua film. dan aku terpaksa menerima jabatan itu... aku juga pernah mengkritik minimnya fasilitas KMF kepada wartawan joglosemar, dan masuk koran joglosemar. nah setelah itulah baru dana KMF di bantu sama fakultas ku... benar-benar gila aja, dikasih dana nya kalo beritanya udah masuk koran.

setelah beberapa lama, aku ingin mengikuti FOKUS uns. yaitu organisasi fotografer di fakultas ku. setelah aku mengamati banyak kejanggalan di sana. banyaknya biaya dana proposal di gelapkan masuk ke kas FOKUS. emang sieh FOKUS butuh biaya tapi juga ga gene juga. wah mulai ga bener nieh. ternyata pengurusnya adalah kakak tingkat yang mengospek aku dulu. tambah ga bener nieh. pasti ntar diklatnya aneh-aneh.. OGAAAH!!!

kehidupan ku berjalan biasa, sampai di semester 6 tahun 2012 saat aku membuat film untuk tugas kuliah. aku bertemu dengan komunitas airsoftgun solo. yang bernama KNTOL ASEP (komunitas nol toleransi airsoftgun ekonomi pekok). dan aku resmi bergabung bersama mereka. Shotgun P788 chrome adalah unit pertama ku selama bergabung dengan mereka, di susul m60 machinegun, shotgun semi rifle, dan terakhir dragunov.. sekarang dah ta jualin... tinggal dragunov yang masih tersimpan di lemari...

semakin dekatnya kuliah Kerja Profesi (magang) aku mulai semakin sibuk... saat teman-teman sudah melamar kerja profesi di kota-kota besar seperti Jakarta, Jogja, dan Bali. aku hanya melamar di Sragen, tepatnya di CV. Double-Ucinema. Dosen-Dosen banyak yang meremehkan ku magang disana, karena Sragen hanyalah kota Kecil, ehm... mereka menyepelekan ku karena mereka tidak tahu bahwa tempat magang yang aku tempati sebagai pusat perusahaan saat itu (Sragen kota kecil), malah sudah membuka cabang di Jakarta (Kota Besar). Well, dosen disini suka melihat dari tampilan luar daripada prestasinya dari dalam. di tempat kerja ini aku ditanyai ingin menempati posisi mana? tidak aku sia-siakan kesempatan tawaran ini dan aku bisa melakukan bidang yang aku inginkan, yaitu mencoba Marketing, Editing, dan Kameramen. banyak sekali pengalaman selama dua bulan yang aku dapatkan. 2 karya bersama aku dan crew sudah hasilkan acara TV untuk di tayangkan di TATV. dan 1 Karya sudah aku hasilkan sendiri sebagai Tayangan Edukasi Bahasa Indonesia di SMA. dengan karya yang aku buat tersebut aku berhasil membungkam mulut-mulut dosen yang dulu meremehkan ku.

cerita bersambung... setelah aku lulus kuliah... ehehehehe, sibuk skripsi.. terlanjur ambil judul susah.. buat film dokumenter di gabung animasi.. menggantikan judul skripsi yang kemarin tentang fotografi. bakalan jarang ngeblog.. bye bye blogger dulu...

NEXT: ingin rasanya menjadi guru SMP/SMA, dan mengajarkan mereka akan penting nya memasukan safety riding dalam konsep desain modifikasi... biar ga salah kaprah...

aaahhh... sudah beberapa tahun membuat blog ini. namun tidak ada waktu melanjutkan blog ini... sebenarnya blog ini dibuat hanya untuk catatan kehidupan saja... tapi sejak beberapa waktu lalu... saya mulai tidak menekuni dunia fotografer. you know why? fotografer dulu mengasikan... sejak ada nya editi editan, dan mainan 360 semakin tidak asik lagi...

fotografer sekarang bukan hobi, namun hanya pekerjaan. tidak menarik.

mulai berpikiran, sekarang fotografi mulai membosankan, mengapa tidak mencoba hal baru. yaitu ke videografi (benar atau tidaknya, saya membuat istilah sendiri, ahaha)


yah hanya membuat kecil-kecilan di youtube, sebagai dokumenter saja. sesuai dengan kemampuan dan kekuatan komputer. tetap saya selipkan beberapa untuk pengetahuan sejarah. semoga bisa menambah wawasan pemirsa tentang keindahan indonesia, dan bisa menjadi rekomendasi tujuan wisata selanjut nya bagi yang belum kesana...


jika berkenan, bisa memberi saran, like, atau subcribe di YAKOB DAUD AURARISKSAR. ehehehe.. sory suara medok ku susah di ubah.

atau langsung ke akun: https://www.youtube.com/user/jacobsGx


8 comments:

  1. Menarik bro cerita hidupmu :D

    salam kenal ya, blog nya saya follow!

    ReplyDelete
    Replies
    1. ehehehehehe....ta disangka ternyata ada yang membaca boigrafi ku... padahal cuma iseng2... okeh bro thanks... aku foolback :D

      Delete
    2. Hahaha.. Jarang jarang ada cowok nulis biografi sampe detail gini. :D :D

      Oke selamat berteman kawan ;)

      Delete
    3. itu ajah kurang lengkap, cuma ta ambil sebagian besarnya saja :D

      sip sip (y)

      Delete
  2. Mas, kemaren saya udah ke Ngawi lagi loh. Berarti saya lewat depan rumah kamu . HEhehehe. Saya nyempetin ke Benteng Pendem lagi meski cuma bentar. Itu taman depan benteng udah jadi. Tapi masih puanas.. ini review saya di Ngawi - Madiun :D

    http://hamidanwar.blogspot.com/2013/05/tahu-tepo-ngawi.html

    ReplyDelete
    Replies
    1. ehehehehehe... iya toh...? belum sempat meneliti kesana lagi... dalam masa proses renovasi... padahal mau ambil judul skripsi buat film dokumenter disana... bagus tuh potensinya :D

      Delete
  3. Wisss blog'e jdi terkenan sekarang 🙌🙌

    ReplyDelete
  4. Cerita yang menarik��

    ReplyDelete

Yin And Yang Yin Yang